Sabtu, 25 November 2017

KIMIA


Materi Kimia Kelas XII tentang Alkena dan Alkuna

Alkena
Alkena adalah hidrokarbon alifatik tak jenuh sengan satu ikatan rangkap  –C=C-. Senyawa yang mempunyai dua ikatan rangkap disebutalkadiena, yang mempunyai tigaikatan rangkap disebutalkatriena, dan seterusnya.
a.   Rumus umum alkena CnH2n
Jika dibandingkan dengan alkana, alkena mengandung lebih sedikit atom H. Oleh karena itu, alkena disebuttidak jenuh.
b.   Tata nama alkenaNama alkena diturunkan dari nama alkana yang sesuai (yang jumlah atom karbonnya sama) dengan mengganti akhirananamenjadiena.Contoh : C2H4: etena          C3H6: propenaSeperti halnya penamaan alkana, pemberian nama IUPAC alkena juga perlu memperhatikan pemilihan rantai induk, penomoran, dan cara penulisan nama.
catatan :
penomoran dimulai dari ujung kana sehingga posisi ikatan rangkap mendapatkan nomor terkecil.
c.   Sifat-sifat alkenaa.     
Sifat Fisik
Mempunyai titik didih dan titik leleh yg sama dg alkana yg sesuai. Etena, propena, dan butena berwujud gas, C5-C17berwujud cair, berbentuk padat pd alkena suku tinggib.     Sifat kimia (reaksi-reaksi)·       
Pembakaran Alkena suku rendah mudah terbakar. Alkena lebih banyak mengahsilkan jelaga dibandingkan alkana karena alkena mempunyai kadar karbon lebih tinggi daripada alkana, sehingga pembakarannya menuntut lebih banyak oksigen. Pembakaran sempurna alkena menghasilkan gas CO2 dan uap air.
·        Adisi (penambahan=penjenuhan)
Contoh :Adisi hidrogen pada etena menghasilkan etana.CH2=CH2+ H2→CH3-CH3Platina atau nikel berfungsi sebagai katalis, yaitu zat yang dapat mempercepat berlangsungnya reaksi.
·        PolimerisasiPolimerisasi adalah penggabungan molekul-molekul sederhana menjadi molekul besar.
Contoh:
Polietena merupakan hasil polimerisasi etenanCH2=CH2→-CH2-CH2-CH2-CH2-→(-CH2-CH2-)nc.     
Sumber dan kegunaan alkena
Dalam industri, alkena dibuat dari alkana melalui pemanasan dengan katalis, yaitu dengan proses yang disebut perengkahan atau (cracking). Alkena, khususnya suku-suku rendah, adalah bahan baku industri yang sangat penting, misalnya untuk untuk membuat plastik,

2.     Alkuna
Alkuna adalah hirokarbon alifatiktidak jenuh dengan satu ikatan karbon-karbon rangkap tiga -C≡C-. Senyawa yang mempunyai 2 ikatan karbon-karbon rangkap tiga disebutalkadiuna, sedangkan senyawa yang mempunyai 1 ikatan karbon-karbon rangkap dan 1 ikatan karbon-karbon rangkap tiga disebutalkenuna.
a.   CnH2n-2.
Rumus umum alkuna
Alkuna mengikat 4 atom H lebih sedikit dibandingkan dengan alkana yang sesuai. Oleh karana itu, alkuna lebih tidak jenuh daripada alkena.
b.   Tata nama alkunaNama alkuna diturunkan dari nama alkana yang sesuai dengan mengganti akhirananamenjadiuna.
Contoh :
C2H2: etuna        
C3H4: propuna
Tata nama alkuna bercabang, yaitu pemilihan rantai induk, penomoran, dan cara penulisan, sama seperti pada alkena.
Contoh:
c.   Sifat-sifat alkunaa.     
Sifat Fisik
Mempunyai titik didih dan titik leleh yg sama dg alkana yg sesuaiC2-C4berwujud gas, C5-C17berwujud cair, selanjutnya adalah padat
b.     Reaksi kimia
Reaksi-reaksi alkuna mirip dengan alkena. Untuk menjenuhkan ikatan rangkapnya, alkuna membutuhkan pereaksi dua kali lebih banyak dibandingkan dengan alkena.
Contoh :
Alkuna dengan hidrogen membentuk alkanaH HH-C≡C-H + 2H2 →H-C-C-Hetuna                         H Hetanad.  Sumber dan kegunaan alkuna
Alkuna yang mempunyai nilai ekonomis penting hanyalah etuna (C2H2). Nama lain etuna adalah asetilena. Dalam industri, asetilena dibuat dari metana melalui pambakaran tak sempurna.4CH4(g)+ 3O2(g)→2C2H2(g)+ 6H2(g)dalam jumlah sedikit, asetilena dapat dibuat dari reaksi batu karbid (kalsium karbida) dengan air.CaC2+ 2H2O→Ca(OH)2+ C2H2
Pembuatan las karbid dari batu karbidini digunakan oleh tukang las (las karbid).

Sumber: www.chemistricks.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar